Pages

23 Jul 2013

Kawasaki Luncurkan New KLX 250S 2014


Kawasaki kembali meluncurkan motor terbarunya, Kawasaki KLX 250S 2014 di Jepang. Kawasaki KLX 250S 2014 tidak mengalami banyak perubahan dibandingkan dengan model pendahulunya.

Kawasaki KLX 250S 2014 dibekali dengan sistem suspensi yang modern, dimana pada suspensi depan daput diatur dan disesuaikan dengan kebutuhan. Seperti juga dengan suspensi belakang yang telah mengadopsi monoshock UniTrak progressive-linkage, New Kawasaki KLX 250S hadir dengan desain instrumen digital yang diperbaharui, serta desain headlamp dan shroud radiator tipe-KX yang lebih agresif dan sporty.

Pada bagian kaki-kaki New Kawasaki KLX 250S  masih menggunakan velg jari-jari berukuran 18-inci pada bagian depan dan 21-inci pada bagian belakang yang dibalut dengan ban karet semi off-road. Kawasaki KLX 250S 2014 dibekali mesin berkapasitas 248 cc DOHC 4-katup sistem pengabutan karburator Keihin 34 mm, disandingkan dengan transmisi manual enam percepatan.

New Kawasaki KLX 250S memiliki bobot yang lebih ringan dibanding dengan model terdahulunya, yaitu kurang dari 135 kg, yang membuat motor  semakin lincah dan agresif melakukan manuver. Kawasaki KLX 250S 2014 hadir dengan dua pilihan warna yaitu hitam (Ebony) dan hijau (Lime Green). Sedang untuk harga New Kawasaki KLX 250S dibanderol Rp51,2 jutaan.

No comments:

Post a Comment